Mesin Peras Tebu

minuman tebu

 

Iklim tropis di Indonesia dan matahari yang bersinar sepanjang hari setiap tahunnya membuat cuaca di Indonesia tergolong panas ketika siang hari. Melakukan aktivitas di luar dapat membuat gerah dan menjadikan beberapa pengusaha berpikir kreatif untuk menghasilkan minuman segar. Salah satu minuman segar tradisional yang kini sangat terkenal ialah minuman tebu. Minuman tebu merupakan minuman manis asli Indonesia yang terbuat dari batang tebu yang digiling dan diperas ekstraknya menggunakan mesin peras tebu. Minuman tebu umumnya merupakan campuran antara sari tebu alami dan air mineral atau bisa juga menggunakan air es. Namun, sari tebu yang dihasilkan dari batang tebu biasanya tidak banyak. Maka dari itu, diperlukan pemerasan tebu berkali-kali untuk menghasilkan sari tebu yang cukup dan dicampur menggunakan air mineral atau air es supaya rasanya lebih enak.

Selain memiliki rasa yang manis menyegarkan dan mampu menghilangkan dahaga setelah beraktifitas seharian, minuman tebu nyatanya juga memiliki banyak manfaat lainnya. Kandungan nutrisi di dalamnya sangat bagus untuk tubuh, apalagi tebu juga terkenal dari dahulu sebagai obat dan merupakan bahan baku campuran bumbu-bumbu di dapur agar lebih sedap. Oleh karenanya, minuman tebu merupakan minuman yang memiliki manfaat baik untuk kesehatan tubuh. Bagi para pengusaha yang ingin membuka usaha dengan budget ekonomis, usaha minuman tebu ini dapat dijadikan sebuah pilihan. Menggunakan  mesin giling tebu dari Mesinraya, mampu memudahkan Anda dan meng-efisiensi waktu pemerasan tebu, serta mampu menghasilkan perasan tebu terbaik secara cepat

Berikut adalah mesin es tebu pilihan terbaik dari kami untuk meningkatkan omset penjualan minuman tebu Anda sekaligus memudahkan kinerja Anda 2x lipat :

 

Dengan menggunakan mesin peras tebu, Anda cukup menyiapkan tebu-tebu pilihan yang akan digiling dan siap untuk di masukan ke dalam mesin. Mudahnya lagi, Anda hanya membutuhkan aliran listrik saja untuk menggunakan mesin giling tebu Mesinraya. Pengoperasiannya yang mudah, membuat mesin es tebu menjadi pilihan terbaik untuk membuat kinerja pembuatan minuman tebu Anda lebih cepat dan mudah.

Alat peras tebu yang kami rekomendasikan terbuat dari bahan stainless steel. Bahan stainless steel memiliki kelebihan yang cocok sekali untuk pembuatan mesin khususnya mesin es tebu karena tidak mudah berkarat dan mudah sekali untuk dibersihkan. Karena hal inilah, Anda akan dimudahkan dalam perawatan mesin giling tebu dan membuatnya awet serta tahan lama meski digunakan hampir setiap harinya. Anda juga dapat memilih alat peras tebu yang cocok sesuai kebutuhan Anda. Apabila Anda tipe pengusaha yang keliling atau sering memindahkan alat peras tebu kemana saja, sangat direkomendasikan untuk Anda memilih mesin dengan roda. Sedangkan jika Anda merupakan pengusaha yang sudah memiliki tempat untuk berjualan tanpa perlu memindahkan mesin kemana saja, tipe portable yang diletakan di atas meja sangat cocok untuk Anda.

Ingin menggunakan mesin peras tebu di atas? Anda dapat menghubungi kami sekarang juga di nomor :

 0341-482255

atau

0853-6020-2010

Cara Penggunaan Mesin Peras Tebu

source : https://goo.gl/RPDvIU

Pertama-tama pilihlah tebu yang akan Anda gunakan. Ada beberapa jenis tebu yang tumbuh di Indonesia dan diambil sari-sarinya guna dijadikan minuman tebu. Carilah jenis tebu yang sesuai dengan usaha yang akan Anda jalankan. Selanjutnya, operasikan mesin peras tebu Anda. Mesin peras tebu yang kami miliki dilengkapi dengan tombol on off untuk memudahkan pengoperasian. Mesin peras tebu kami juga menggunakan listrik sehingga tidak membutuhkan diesel dan lebih praktis penggunaannya.

Apabila mesin sudah dinyalakan, selanjutnya siapkan gelas plastik atau wadah di bawah corong keluarnya sari tebu. Lalu ambillah beberapa tebu yang akan diperas atau dipres. Masukan beberapa batang tebu ke dalam lubang yang ada pada alat peras tebu. Nantinya tebu-tebu itu akan dipres untuk dikeluarkan sarinya. Tebu yang sudah dipres dapat dipres kembali untuk mengeluarkan kandungan cairan manis yang ada di dalamnya. Apabila tebu sudah benar-benar mengeluarkan keseluruhan sari-sarinya, tandanya tebu tersebut sudah dapat Anda buang karena sari-sarinya sudah tidak lagi ada di dalam batang tebu tersebut. Nantinya gelas plastik atau wadah yang sudah Anda letakan di bawah corong tadi akan terisi ekstrak tebu yang sudah Anda peras. Anda dapat menambahkan air dan mencampurkannya dengan es batu sehingga rasanya lebih segar dan lebih menarik para pengunjung usaha Anda.

Sejarah Minuman Tebu

Tebu atau dikenal dengan nama latin Saccharum officinarum L merupakan tanaman yang berbentuk batang dan masih masuk ke dalam anggota familia Graminae atau disebut juga familia rumput-rumputan. Tebu berkembang sangat baik di daerah subtropis dan tropis dengan jenis tanah apapun yang berada pada dataran rendah hingga ketinggian 1400 mete di atas permukaan laut. Tebu ini dalam bahasa inggris disebut juga sebagai sugar cane. Dari kata sugar sudah menjelaskan bahwa tebu merupakan penghasil gula yang dalam bahasa inggris disebut sebagai sugar. Tebu memiliki sari-sari atau ekstrak yang rasanya manis. Hal ini lah yang membuat gula memiliki rasa manis dan membuat tebu memiliki nama julukan sebagai sugar cane. Tak hanya sebagai bahan baku gula saja, tebu juga dapat menghasilkan micin atau vetsin sebagai bahan penyedap masakan. Karena rasa vetsin atau micin yang terlalu keras di lidah, seringkali masyarakat Indonesia tidak menyadari bahwa pada dasarnya micin atau vetsin memiliki bahan baku yang sama dengan gula, yakni tebu. Selain sebagai bahan baku, pada industri gula, batang-batang tebu yang sudah diekstrak dan dikeluarkan sarinya juga dapat digunakan sebagai bahan bakar uap dan pembangkit listrik. Inilah mengapa setiap melewati industri tebu, kita akan dapat menghirup wangi gula atau tebu dari industri gula tersebut.

source : https://goo.gl/O3Aqwd

source : https://goo.gl/O3Aqwd

Tebu ternyata sudah dikenal dari jaman dahulu yakni jaman prasejarah di India. Serdadu-serdadu yang menyerang India dulunya menyebut tebu sebagai rumput-rumputan yang menghasilkan madu tanpa adanya bantuan dari lebah. Dari sinilah, tebu menyebar ke negara-negara di timur dan masuk ke Amerika pada tahun 1751. Sejak itulah gula yang dihasilkan dari tebu berkembang dan sangat terkenal di dunia serta diperdagangkan. Namun pada saat itu, tebu tidak serta merta menjadi barang murah yang diperjual belikan seperti saat ini. Gula yang dibuat dari tebu dulunya hanyalah sebagai simbol status sosial kelas atas yang mana para orang kaya menggunakan gula sebagai bahan pembuatan patung dan dianggap sebagai obat untuk memperkokoh kekuatan manusia. Hal ini berlangsung lama, apalagi pemerintah meningkatkan pajak gula menjadi tinggi dan membuat gula menjadi barang mahal dan mewah. Ketika abad ke-19 penghapusan pajak gula terjadi dan gula dijadikan barang yang dapat diperjual belikan bahkan untuk warga biasa sekalipun.

Kini tebu yang menjadi bahan baku untuk gula tidak hanya dibuat sebagai gula dan vetsin atau micin saja. Tepatnya di Pulau Jawa, tebu dikembangkan menjadi minuman tradisional yang menyegarkan. Sama halnya seperti mengambil ekstrak atau sari buah-buahan, pun tebu. Tanaman berbentuk batang ini diperas atau dipres hingga menghasilkan sari-sari berupa cairan manis yang dicampurkan dengan air serta es. Akhirnya terbentuklah minuman es tebu yang juga diperjual-belikan dengan harga terjangkau untuk melepas dahaga. Apalagi untuk mempermudah pemerasan tebu, kini sudah muncul mesin peras tebu yang berperan penting untuk membantu para pengusaha tebu menghasilkan minuman segar ala tradisional bagi masyarakat Indonesia. Tebu, gula dan minuman sari tebu kini tidak lagi memiliki harga mahal dan pajak yang tinggi untuk sekedar mendapatkannya. Bahkan selain di Jawa, Anda juga bisa mendapatkannya dengan harga yang terjangkau. Selain itu, apabila Anda pergi ke desa-desa di Indonesia, Anda akan dapat menemui tebu-tebu yang sedang ditanam di sawah dan di ladang. Petani Indonesia kini dapat dengan mudah menanam tebu-tebu yang dapat membantu mata pencaharian mereka. Apalagi tebu dapat dipanen hingga kurang lebih 1 tahun. Selain itu, gula dan micin atau vetsin sudah menjadi kebutuhan para ibu-ibu rumah tangga di Indonesia. Ini menandakan bahwa memang tebu tak lagi menjadi barang mahal dan barang mewah yang hanya diperjual-belikan bagi orang-orang kaya semata.

Manfaat Minuman Tebu

Tebu memiliki banyak manfaat bagi kesehatan tubuh. Tanaman ini juga mudah untuk ditanam di Indonesia yang merupakan negara tropis dan sangat diperlukan ibu-ibu rumah tangga untuk menjadikan makanan mereka sedap untuk dimakan. Inilah mengapa dari dulu hingga sekarang, tebu tetap menjadi tanaman yang awet dan sangat dibutuhkan.

Tebu memiliki kandungan diantaranya :

kandungan-minuman-tebu

Ada beberapa manfaat tebu yang bagus untuk tubuh yakni diantaranya :

  1. Untuk mengobati sakit tenggorokan seperti batuk Anda dapat menggunakan tebu hitam dengan cara memeras dan meminum airnya.
  2. Untuk mengobati masuk angin Dalam pengobatan ini, Anda dapat menggunakan 3 helai daun tebu dan merebusnya hingga mendidih lalu meminumnya sebanyak 3 kali dalam satu hari.
  3. Untuk mengobati mimisan Bagi Anda atau keluarga Anda yang sering mengalami mimisan, dapat menggunakan pucuk tebu yang dipotong menjadi bagian-bagian kecil. Rebus pucuk ini menggunakan air hingga mendidih dan tambahkan sedikit garam serta gula. Saring lalu minum airnya maka mimisan akan dapat diatasi.
  4. Untuk penderita diabetes Senyawa octasonol merupakan sejenis alkohol rantai panjang yang dapat berfungsi untuk menurunkan kadar kolestrol dalam darah, menghambat adanya tumpukan plak pada dinding pembuluh dan memberikan perlindungan terhadap oksidasi protein darah. Ternyata senyawa yang satu ini terkandung di dalam tebu. Sayangnya untuk senyawa yang satu ini akan hilang apabila tebu dipanaskan yang mana proses ini terjadi pada pembuatan gula. Sedangkan pada pembuatan air tebu atau minuman tebu, senyawa ini akan tetap ada di dalamnya. Inilah yang membuat air tebu dan air gula biasa sangat berbeda meski rasanya sama-sama manis.
  5. Untuk mencegah penyakit stroke Tidak dapat dipungkiri bahwa penyakit stroke dapat menjadikan seseorang menjadi hilang kendali dan tidak dapat melakukan apa-apa. Maka dari itu, dibutuhkan obat yang mampu menjaga metabolisme tubuh disebabkan kekurangan cairan. Salah satu obat herbal yang dapat membantunya adalah menggunakan air tebu. Minuman tebu nyatanya dapat membantu meningkatkan metabolisme tubuh dan menjadikan tubuh tetap terjaga. Apalagi minuman tebu juga mudah untuk didapatkan. Dengan begitu, manfaatnya juga dapat dirasakan selain untuk sekedar melepas dahaga dan mengisi cairan tubuh yang hilang. Apa saja manfaat minuman tebu itu sendiri ?

Selain untuk mencegah penyakit stroke karena dapat meningkatkan metabolisme tubuh dan sangat dianjurkan bagi penderita diabetes, ada beberapa manfaat yang dapat didapatkan dari meminum air perasan tebu. Salah satunya adalah menurunkan resiko terkena penyakit ginjal. Ya, penyakit ginjal memang sangat berbahaya bagi tubuh diakibatkan kekurangan protein dan kekurangan cairan. Air tebu berbeda dengan air mineral biasa. Protein di dalamnya cukup tinggi sehingga dapat membantu ginjal tetap berfungsi dengan baik karena tubuh terasupi cairan yang cukup. Inilah sebabnya, air tebu dapat membantu Anda untuk mencegah dan mengurangi resiko terkena penyakit ginjal. Air atau minuman tebu juga dapat mencegah kerusakan pada gigi. Padahal banyak yang berkata bahwa gula dan makanan manis dapat membuat gigi rusak ya? Nyatanya untuk air tebu sendiri memiliki kandungan mineral yang cukup dan dapat menghilangkan bau mulut. Inilah sebabnya air tebu meski manis, memiliki perbedaan dengan gula yang mana minuman tebu dapat membantu mencegah kerusakan yang terjadi pada gigi.

Masih ada banyak lagi manfaat yang bisa Anda dapatkan pada minuman tebu. Kesegaran minuman tebu ini dapat Anda manfaatkan untuk menarik pengunjung lebih banyak guna memahami mereka bahwa sebenarnya air tebu memiliki banyak manfaat lebih ketimbang gula. Air tebu berbeda halnya dengan gula yang dinilai memiliki beberapa poin negatif seperti memicu diabetes, merusak gigi, dll. Nyatanya, air tebu atau minuman tebu sangat membantu dan bekerja baik untuk tubuh karena manfaat-manfaat yang terkandung di dalamnya.

Jenis Tebu Untuk Usaha Minuman Tebu

Tebu memiliki beragam jenis pilihan. Apabila Anda akan membuka usaha es tebu atau bisnis es tebu, Anda harus tau beragam jenis tebu yang ditanam di Indonesia yakni diantaranya :

1.Tebu Hitam


Anda pasti sering mendengar nama tebu yang satu ini. Banyak sekali bidang kesehatan menyarankan tebu hitam untuk dijadikan obat herbal dalam membantu suat penyakit. Seperti yang kami jelaskan sebelumnya bahwa tebu hitam juga memiliki beberapa manfaat dalam hal kesehatan seperti mengurangi panas badan dan dapat mengobati penyakit batuk. Tebu yang memiliki nama latin Sacharum Offcinarum ini dapat diambil sarinya dan diminum langsung. Anda dapat menjual tebu hitam ini untuk dijadikan ekstrak tebu guna membantu beberapa masyarakat yang menginginkan manfaat tebu hitam untuk menyembuhkan penyakitnya.

2. Tebu Kuning

Berbeda dengan tebu hitam yang memiliki batang berwarna hitam, tebu yang satu ini memiliki batang berwarna kuning. Tebu kuning ini juga disebut sebagai tebu morris. Banyak dijumpai dimana saja, tebu ini juga biasanya digunakan sebagai bahan baku untuk menghasilkan minuman tebu atau air tebu. Sari-sari tebu yang dihasilkan oleh tebu kuning ini memiliki warna hijau gelap dan keruh namun rasanya sangat manis. Jika dicampurkan dengan es batu, air tebu ini akan menjadi minuman yang mampu melepaskan dehidrasi dan mengisi cairan tubuh agar tetap berenergi kembali.

3. Tebu Telur

Tebu yang satu ini juga akan Anda jumpai di Indonesia. Tekstur kulitnya yang lembut, ruasnya yang pendek seperti telur membuat tebu yang satu ini disebut sebagai tebu telur. Apabila Anda mengestrak tebu telur, air yang keluar akan berwarna hijau muda. Berkebalikan dengan tebu kuning yang memiliki sari berwarna hijau pekat dan rasa yang sangat manis, esktrak tebu telur justru memiliki rasa manis yang biasa saja. Maka dari itu, tebu kuning tetap menjadi pilihan nomor satu sebagai bahan baku usaha minuman tebu atau bisnis minuman tebu.

Selain ada berbagai macam jenis tebu yang akan Anda jadikan bahan baku minuman es tebu, ada juga beberapa jenis mesin es tebu yang dapat membantu Anda dalam menghasilkan es tebu pilihan. Jika Anda ingin tau jenis mesin es tebu apalagi yang cocok untuk usaha Anda, kami sarankan untuk menghubungi customer service kami sekarang juga. Karena customer service Mesinraya akan membantu Anda dalam berkonsultasi mesin peras tebu apa yang cocok dan sesuai dengan budget maupun kebutuhan Anda khususnya.

Mesin peras tebu yang kami rekomendasikan merupakan mesin berkualitas yang dapat membantu usaha minuman tebu atau bisnis minuman tebu Anda menjadi lebih cepat dan efisien. Kami juga memberikan garansi selama 1 tahun sebagai jaminan untuk customer seperti Anda. Garansi ini tak hanya untuk mesin peras tebu ini saja, melainkan sparepart yang Anda butuhkan untuk mesin peras tebu yang kami rekomendasikan. Selain itu, kami juga telah menyiapkan teknisi yang tersebar di seluruh Indonesia untuk membantu Anda. Teknisi kami siap siaga untuk selalu membantu Anda apabila mengalami kesulitan dalam menggunakan mesin peras tebu yang kami rekomendasikan. Kami bertekad untuk membantu Anda menyediakan mesin peras tebu yang benar-benar berkualitas. Dengan adanya teknisi kami dan jaminan garansi 1 tahun, kami ingin Anda tetap merasa aman dalam menggunakan mesin peras tebu yang kami rekomendasikan. Kami akan sangat bersenang hati apabila Anda merasa terbantu dengan mesin peras tebu dari Mesinraya. Apalagi mesin peras tebu yang kami miliki dilengkapi dengan fitur dan kecepatan yang dapat membantu Anda menghasilkan sari tebu berkualitas dengan waktu yang efisien. Jadi, silahkan hubungi kami sekarang untuk berkonsultasi gratis atau melakukan pemesanan. Dapatkan segera mesin peras tebu berkualitas terbaik sekarang juga dengan menghubungi :

0341-482255

atau

0853-6020-2010

Mesin Raya, pusat penjualan mesin-mesin berkualitas. Distributor mesin-mesin pengolah makanan, mesin pengemas, mesin resto dll.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

1