Mesin Pencuci Piring untuk Restoran, Full Stainless Steel Cabinet Kapasitas 1.200 Piring/Jam Tipe DW-3350S

Piring merupakan salah satu esensi yang harus diperhatikan setiap pengelola restoran. Dari bahan, ukuran, hingga metode yang digunakan untuk membersihkannya. Berbeda dari kebutuhan individu atau rumah tangga, piring yang dipakai di restoran pada umumnya lebih beragam—disesuaikan dengan jenis dan porsi makanan. Dengan jumlah yang tak kalah banyak, bagaimana pengelola restoran menyiasati tahap pencucian hingga pengeringan piring-piring tersebut?

Dishwasher Tipe DW-3350S, mesin berkapasitas 1.200 piring

Mesin cuci piring merupakan solusi bagi restoran yang setiap harinya harus menangani jumlah pesanan yang tinggi. Untuk itulah Dishwasher Tipe DW-3350 S hadir, karena alat ini memenuhi kebutuhan yang dibutuhkan: kabinet dengan daya tampung mencapai 1.200 piring. Selain itu, Dishwasher Tipe DW-3350S dibekali dengan tegangan 220 Volt dengan tiga tipe daya untuk memaksimalkan performanya.

Mesin cuci piring berkapasitas sedang ini pun diberikan konsumsi daya sebesar 750 watt dengan 160 watt untuk sistem pembilasan dan 5.000 watt untuk sistem pengeringan. Dibalik pasokan tenaganya yang besar, ternyata Dishwasher DW-3350S tergolong ramah lingkungan, karena alat ini memanfaatkan energi panas bekas dari cucian untuk memanaskan suplai air. Sistem ini pun mampu menghemat energi sekitar 38% sampai 40%.

Tentang dimensi, Dishwasher Tipe DW-3350S mempunyai ukuran panjang 70 cm, lebar 72.7 cm, dan tinggi 135 cm (mesin tertutup dan sedang mencuci piring). Sementara bila mesin dalam keadaan terbuka dan selesai mencuci piring, tingginya menjadi 176 cm. Fitur-fitur lain yang terdapat di dalam dishwasher ini adalah digital control, fixed wash arm type, hingga powerfull rinset wash pump.

Kemudian, disediakan tangki pencucian berkapasitas 40 liter yang mampu membersihkan piring dalam temperatur 60° C sampai 65° C. Begitu selesai dibersihkan, piring-piring tersebut akan dimasukkan ke tangki pembilasan dengan kapasitas 27 liter yang beroperasi dalam temperatur 80oC sampai 85° C. Lalu, untuk menuntaskan 8 langkah dalam mesin, dibutuhkan waktu 40-120 detik pembersihan dan 6-13 detik pembilasan.

Keunggulan lain yang ditawarkan Dishwasher Tipe DW-3350S adalah stainless steel yang digunakan untuk material kabinet. Dengan bahan setangguh itu, kabinet mesin ini tak akan mudah berkarat meski secara terus-menerus terkena semprotan air berkecepatan tinggi.

Mengapa Anda harus menggunakan mesin cuci piring di restoran?

Jika Anda masih mempertimbangkan penggunaan mesin cuci piring di restoran, ada baiknya Anda simak dulu empat alasan Anda harus memakai alat tersebut.

  • Menghemat tenaga dan waktu. Keunggulan ini sudah bisa Anda dapatkan setelah menyimak spesifikasi dan cara kerja Dishwasher Tipe DW-3350S. Dengan mesin cuci piring di restoran, tak akan keterlambatan dalam menyajikan hidangan maupun kekurangan piring. Pasalnya, semua piring akan dibersihkan dan dikeringkan dalam waktu singkat tanpa mengotori hidangan yang akan disediakan;
  • Menghemat penggunaan air. Dari penjelasan di atas, Anda mungkin mengira Dishwasher Tipe DW-3350S membutuhkan air dalam jumlah besar. Kenyataannya, mesin cuci piring berkapasitas sedang ini justru lebih hemat air dibandingkan kalau Anda memakai metode biasa. Mengapa demikian? Pasalnya, dishwasher mampu mendaur ulang hingga menyaring air agar bersih dan bisa digunakan kembali;
  • Tidak butuh banyak energi. Dishwasher Tipe DW-3350S merupakan salah satu contoh mesin yang tak boros energi. Sebagian besar dishwasher dengan teknologi modern menghangatkan air yang diperlukan langsung di wadah pencucian. Berbeda dengan mesin cuci piring lama yang masih memakai air panas dari tangki rumah, sehingga dibutuhkan energi atau tenaga yang lebih banyak untuk memanaskan air tersebut;
  • Nominal pengeluaran tak akan membengkak. Dibandingkan menggunakan tenaga manusia untuk mencuci dan mengeringkan piring di restoran, mengandalkan dishwasher ternyata jauh lebih hemat. Anda memang akan mengeluarkan biaya besar di awal, tetapi selanjutnya Anda tak akan membuat pengeluaran membengkak, karena bujet perawatan mesin yang relatif terjangkau. Sementara itu, memakai jasa manusia mengharuskan Anda untuk menggajinya, bukan?

Demikian informasi seputar Dishwasher Tipe DW-3350S yang sanggup mencuci dan mengeringkan piring-piring hingga 1.200 unit. Dengan memakai mesin ini, Anda tidak perlu lagi mencemaskan kotoran yang tertinggal atau risiko piring terjatuh.

Untuk informasi lebih lanjut tentang mesin pencuci piring untuk restoran TipeDW-3350S silahkan menghubungi customer service kami, dengan senang hati kami melayani Anda. Anda juga bisa mempelajari panduan singkat tentang mesin pencuci piring komersial di sini.

Mesin Raya, pusat penjualan mesin-mesin berkualitas. Distributor mesin-mesin pengolah makanan, mesin pengemas, mesin resto dll.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

1