Macam-Macam Mesin Pembuat Es

Mesin pembuat es atau Comercial Ice Maker adalah peralatan penting yang banyak di gunakan perusaahan atau usaha sedang yang banyak menggunakan es batu, seperti hotel, restaurant, supermarket, bar , penyimpanan ikan ataupun usaha penyimpanan daging. Mesin pembuat es batu di desain khusus untuk membuat es batu dengan waktus singkat, sehingga akan lebih mudah di gunakan walaupun untuk pemakaian banyak. Banyak jenis Comercial Ice Maker yang di jual dan tentu saja mempunyai fungsi dan kegunaan yang berbeda beda pula.

Berikut ini Jenis Jenis Comercial Ice maker :

1. Snow Ice Maker

Snow Ice Maker adalah mesin yang bisa di gunakan untuk membuat es salju. Es yang dihasilkan putih bersih dan lembut seperti salju. Es salju sering di aplikasikan dalam usaha Es Campur, Cafe, Bar, Hotel, Restaurant dan dapat di padukan dengan berbagai macam minuman.

1

2. Ice Cube Machine

Ice Cube Machine adalah mesin yang berfungsi untuk membuat es batu berbentuk kubus dengan skala yang besar dan waktu yang singkat. Mesin ini banyak di aplikasikan di tempat tempat yang selalu membutuhkan es batu, Misalnya Hotel, Bar, Restoran, ataupun Supermarket. Dengan produksi es yang cepat dan banyak tentu saja akan lebih memudahkan kita dalam pembuatan es, karena selain tidak membutuhkan tenaga kerja yang banyak juga dapat menghemat waktu pengerjaan kita.

3. Flake Ice Maker

Flake Ice Maker adalah mesin yang berfungsi untuk membuat es batu berbentuk pecahan kecil kecil. Flake Ice maker bisa di gunakan untuk  mendinginkan ikan, campuran minuman, dll tapi yang sering di gunakan adalah untuk mendinginkan ikan dan daging.

4. Ice Ball maker

Ice Ball Maker adalah mesin yang bisa di gunakan untuk membuat es berbentuk perseis seperti bulat bola. Bentuknya bulat manjadikan es ini mencair lebih lambat. Ice Ball bisa kita aplikasikan untuk campuran minuman bersoda seperti cola dan untuk minuman beralkohol.

5. Ice Scaler

Ice Scaler adalah mesin yang berfungsi untuk membuat es beku kering berbentuk lempengan pipih dengan suhu bekisar -10 -(-15) derajat, dengan memanfaatkan air laut untuk penyimpanan ikan di kapal , sehingga tidak perlu takut kehabisan es.

6. Tube Ice machine
Tube Ice machine adalah mesin yang berfungsi untuk membuat es batu berbentuk tabung seperti kristal. Bisa kita aplikasikan untuk juice dispenser, campuran minuman, dll.

7. Ice Planer

Ice Planer adalah mesin yang berfungsi untuk membuat es serut. Es balok di serut kemudiaan menjadi butiran es yang bisa di gunakan untuk campuran es campur, campuran minuman yang lain, ataupun pengawetan ikan, seafood ataupun daging lainnya.

Terima kasih, semoga bermanfaat.

Mesin Raya, pusat penjualan mesin-mesin berkualitas. Distributor mesin-mesin pengolah makanan, mesin pengemas, mesin resto dll.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

1